Awali Hari dengan Tuhan

March 14, 2022 0 Comments

Syalom bapak ibu yang dikasihi Tuhan, kiranya Tuhan Yesus memberkati kita semuanya.

Menjadi seorang yang berkenan kepada Allah adalah kerinduan kita semuanya. Alkitab menceritakan Daud seorang yang berkenan di hati Allah. 

Kisah Rasul 13:22tentang Daud, Allah telah menyatakan : Aku telah mendapat Daud bin Isai, seorang yang berkenan dihatiKu. Dalam Bahasa Inggris dikatakan seorang yang hatinya sama dengan hatiKu. (A man after God’s own heart).

Menjadi pribadi yang berkenan kepada Tuhan dengan membangun persekutuan pribadi dengan Tuhan dan salah satunya adalah membangun mezbah pagi atau saat teduh dipagi hari bersama dengan Tuhan. Seperti pengalaman Daud

  • Mazmur 5:4 ….. Tuhan, pada waktu pagi Engkau mendengar seruanku (bh.inggris: suara ku) pada waktu pagi aku mengatur persembahan (laying request before you) dan aku menunggu- nunggu .
  • Mazmur 119: 147-148…. Pagi-pagi buta aku bangun dan berteriak minta tolong; aku berharap kepada Firman Mu. Aku bangun mendahului waktu jaga  malam untuk merenungkan janjiMu. Morning devotion.

No Bible … No Breakfast, sebuah kesadaran bahwa membangun manusia rohani dan memberikan makanan rohani dalam saat teduh harus menjadi nilai yang penting harus kita bangun.

Kisah nyata: “I must pray first”

Mary, yang berusia  9 tahun,  tiba-tiba sakit.   Makin lama makin parah.  Ayahnya membawa dia ke rumah sakit.   Dokter yang memeriksanya  berkata bahwa ia harus di oprasi. Ibunya Mary sedang sakit di rumah. Ayahnya bukan seorang Kristen. Dokter berkata kepada  Mary,  anakku,   engkau harus di operasi. Namun sebelum  saya melakukannya, saya harus membuat engkau tertidur.”  Perawat membuka bajunya dan menggantikannya dengan baju putih. Mary  berkata,  saya siap untuk tidur. Tetapi  pertama tama  saya harus berdoa. :  ”Lakukan saja itu sayang”  kata dokter. Mary berlutut,  melipat kedua tangannya dan berdoa:  “Oh Yesus, Engkau  tahu di mana aku berada , dan bahwa mama sakit di rumah. Tolonglah papa yang kukasihi, guru sekolah mingguku, dokter ini yang mengoprasiku demi nama Yesus,  amen.!” Ayah Mary sangat terharu. Ia memohon untuk pulang, dan sampai di rumah dia berlutut.  Dia menyerahkan hidupnya kepada Tuhan, dan menjadi seorang Kristen yang sungguh-sungguh.  Dokter yang mengoprasinya juga sangat terharu.  Dia berkata;”  saya tidak pernah berdoa lagi selama 30 tahun.  Malam itu,  setelah saya mendengar Mary berdoa, saya berlutut dan mohon belas kasihan Allah!” doa Mary terjawab. Tuhan Yesus menyertainya, dan dia berangsur pulih  dan akhirnya sembuh.

ALkitab juga memberikan kesaksian bagaimana para pelayan Tuhan dan para tokoh alkitab yang membangun hidupnya dihadapan Tuhan

  • Dan 6:11….. demi di dengar Daniel, bahwa surat perintah itu telah di buat, pergilah ia kerumahnya. Dalam kamar atasnya ada tingkap-tingkap yang terbuka kearah Yerusalem; tiga kali sehari ia berlutut,  berdoa serta memuji AllahNya seperti yang biasa di lakukannya. Tiga kali sehari.
  • 1 Tawarikh 23:28….. tugas mereka ialah membantu anak-anak Harun untuk menyelenggarakan ibadah di rumah Tuhan mengawasi pelataran, bilik-bilik dan pentahiran segala barang kudus serta melakukan pekerjaan yang berhubungan dengan ibadah di rumah Tuhan  Ay 30….. mereka bertuga menyanyikan syukur dan puji-pujian bagi Tuhan setiap pagi, demikian juga pada waktu petang.

Para imam pelayan-pelayan di tuntut untuk bangun pagi dan membangun mezbah persembahannya dihadapan Tuhan. Memperoleh jawaban doa, setelah menyembah pagi  (DOA PAGI)

1 Sam 1:19keesokan harinya bangunlah mereka itu pagi-pagi, lalu sujud menyembah di hadapan Tuhan; pulanglah mereka di rumahnya di Rama. Ketika Elkana bersetubuh degan Hana istrinya, Tuhan ingat kepadanya.

Jangan sekali-kali mengawali hari dengan wajah dan jiwamu belum di cuci.

Doctor Hyssop, salah seorang dokter Inggris yang terbesar mengatakan  kepada perkumpulan Pengobatan Inggris (British Medical Association).   Obat yang terbaik/paling manjur sesuai dengan penemuan pengalamanku ialah DOA. Ia menyembuhkan tidur yang terganggu – roh depressi  dan semua kesedihan tekanan batin; pikiran yang stress- ia menenangkan roh dan menguatkan jiwa

Doa mengubah banyak hal, namun yang terpenting ia mengubah ANDA.  
1 Tes. 5:17,18
….. Tetaplah berdoa. (Pray without ceasing) Mengucap syukurlah dalam segala hal sebab itulah yang di kehendaki Allah di dalam Yesus Kristus bagi kamu.

Charlles spurgeon mengatakan “Aku lebih suka mengajar satu orang utk berdoa, dari pada mengajar seratus orang utk berkhotbah. Doa yang mengubah hidup.

DOA ADALAH KUNCI PINTU UNTUK PAGI HARI DAN GERENDEL UNTUK MALAM HARI

Teladan Tuhan Yesus

  • (Doa Pagi) Markus 1:35….. pagi-pagi benar, waktu hari masih gelap Dia bangun dan pergi keluar, Dia pergi ketempat yang sunyi dan berdoa di sana.
  • (Saat Teduh ) Markus 6 :46….. Setelah Ia berpisah dari mereka, Ia pergi ke bukit untuk berdoa. Ketika hari sudah malam perahu itu sudah di tengah danau sedang Yesus tinggal sendirian di darat.
  • (Doa Malam ). Lukas 22:42-44….. “Ya Bapa Ku, jikalau Engkau mau, ambilah cawan ini dari pada Ku; tetapi bukanlah kehendak Ku yang jadi melainkan kehendak Mu lah yang jadi. Maka seorang malaikat dari langit menampakkan diri kepadaNya untuk memberi kekuatan kepadaNya. Dia sangat ketakukan dan makin bersungguh-sungguh berdoa. peluhNya menjadi seperti titik-titik darah yang bertetesan ke tanah.

Matius 26:40….setelah itu Ia kembali kepada murid2nya itu dan mendapati mereka sedang tidur. Dan Ia berkata kepada Petrus:”tidakkah kamu sanggup berjaga2 satu jam dengan Aku?”

Kiranya Tuhan menolong kita semuanya untuk membangun kehidupan kerohanian dengan mengawali setiap hari bersama dengan Tuhan

Tuhan Yesus memberkati

Rangkuman Khotbah

Pdt. F. J Daniel

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *