“Bertolong-tolonganlah”
Renungan Harian Anak, Sabtu 20 Juni 2020
Keluaran 17:8-16
Hallo adik-adik yang manis… kakak senang sekali melihat adik-adik tetap setia merenungkan firman Tuhan setiap pagi. Kakak percaya Tuhan akan melimpahkan hikmatNya agar adik-adik dapat mengerti Firman Tuhan dan melaksanakannya setiap hari.
Pagi hari ini kakak ingin cerita tentang sebuah bangsa yang sedang berperang melawan bangsa yang lain. Bangsa Israel melawan bangsa Amalek.
Suatu kali saat Bangsa Israel masih mengembara dan belum menetap di sebuah tempat, datanglah bangsa Amalek kepada mereka. Bangsa Amalek ini adalah bangsa yang kejam dan suka merampok. Dalam Ulangan 25:18 dikatakan bahwa bangsa Amalek telah curang dan menyerang Israel dari belakang saat bangsa Israel tiba di Rafidim. Hari itu Musa menyuruh Yosua untuk memilih orang-orang Israel untuk maju berperang melawan bangsa Amalek pada keesokan harinya sedangkan Musa akan naik ke bukit untuk berdoa kepada Tuhan.
Besoknya terjadilah perang, Musa naik ke atas bukit ditemani Harun dan Hur. Terjadilah jika Musa mengangkat tangan dan tongkatnya maka kuatlah Israel. Tapi saat tangan Musa lelah dan diturunkan, maka Israel menjadi lemah dan terpukul kalah.
Harun dan Hur melihat itu. Mereka melihat Musa sudah sangat kelelahan berdoa dan mengangkat tangan. Maka mereka mencarikan batu untuk Musa duduk. Harun dan Hur membantu menopang tangan Musa sehingga tangan Musa tetap terangkat. Demikianlah mereka membantu dan mendukung Musa hingga Israel memenangkan peperangan melawan Amalek.
Adik-adik, yang membuat bangsa Israel menang bukan karena tangan Musa yang hebat ya, tapi karena Musa berdoa dan mengangkat tangan serta tongkatnya tanda berserah kepada Tuhan dan saat itulah Tuhan turun untuk membantu Israel. Jadi bangsa Israel menang karena campur tangan Tuhan. Harun dan Hur sangat berperan hari itu karena mereka membantu Musa menopang kedua tangan Musa agar tetap terangkat.
Manusia tidak dapat hidup sendiri. Manusia butuh dukungan orang lain. Manusia butuh bantuan orang lain. Karena itu maukah adik-adik menolong dan mendukung orang lain seperti Harun dan Hur? Mungkin apa yang dilakukan Harun dan Hur bukan sesuatu yang besar, hanya menopang tangan, tapi itu dapat membuat bangsa Israel memenangkan peperangan.
Kita tidak perlu melakukan hal yang besar untuk menolong orang lain. Hal yang kecil juga dapat menolong orang lain, contohnya dengan mendoakan orang tua, saudara, teman atau guru yang sedang sakit. Atau mungkin adik-adik yang masih kecil dapat membantu mama membereskan mainan, makan sendiri, tidak rewel, rukun dengan saudara itu juga contoh mudah adik-adik membantu orang tua.
Saat ada orang yang membutuhkan bantuanmu, cobalah untuk membantu mereka dengan tulus dan bersungguh-sungguh. Pertolongan sekecil apapun dapat membantu orang yang ada disekitarmu. Dengan itu adik-adik telah melaksanakan Firman Tuhan.
Ayat hafalan kita hari ini
Galatia 6:2 (TB) Bertolong-tolonganlah menanggung bebanmu! Demikianlah kamu memenuhi hukum Kristus.
Komitmen hari ini
Tuhan, aku mau menjadi anak Tuhan yang suka menolong orang lain. Ajar aku untuk dapat membantu orang-orang di sekitarku…
Adik-adik jangan lupa ya besok ada ibadah anak Elohim –
Sunday Funday jam 08.15 di chanel youtube Elohim ministry …
nanti link nya akan dikirim oleh guru guru kalian.
Dan besok kita ada aktivitas lagi, adik-adik bisa siapkan ini ya
Alat dan Bahan :
- Kertas karton
- Kertas lipat warna warni
- Pita atau tali
- Spidol/ballpoint warna warni
- Gunting, Pensil dan Isolasi
SP – NJ