“Hidup dalam kasih”
Renungan Harian Youth, Kamis 08 April 2021
Efesus 5:2, dan hiduplah di dalam kasih, sebagaimana Kristus Yesus juga telah mengasihi kamu m dan telah menyerahkan diri-Nya untuk kita sebagai persembahan dan korban yang harum bagi Allah.
Hallo …. Teman-teman Youth yang dikasihi Tuhan, bagaimana kabarmu hari ini, saya harapkan kalian semua dalam keadaan sehat.
Kita patut bersyukur atas apa yang Tuhan kerjakan sampai saat ini. Seberat apapun beban yang kita alami saat ini, kita yakin bahwa Tuhan pasti menonong kita, ketahuilah Tuhan tahu kemampuan kita dan Dia tidak penah memberi cobaan yang melebihi kekuatan kita. Kalau saat ini kita masih ada di dunia ini , pasti ada rencana Tuhan yang harus kita lakukan.
Kesulitan-kesulitan hidup saat ini, khususnya di masa pandemi ini, akan membuat kita mulai lemah, gak bersemangat dan bisa jadi mulai malas untuk beribadah, berdoa, maupun membaca Firman Tuhan. Tapi rekan-rekan ayo kita harus tetap semangat melakukan setiap Firman yang kita terima, karena didalam Firman Nya Allah mau menguatkan setiap kehidupan kita semuanya.
Hari Minggu kemarin kita memperingati hari PASKAH. Dimana Tuhan Yesus rela mati diatas kayu salib, untuk menebus dosa-dosa kita, Dia tidak hanya mati, tetapi pada hari yang ke tiga, dia bangkit dari kubur , dan hidup selama-lamanya.
Kita harus selalu bersyukur, dan senantiasa mengingat akan kasihNya yang tanpa batas kepada kita semua. Seharusnya kitalah yang harus binasa karena segala dosa yang kita lakukan, Tapi Yesus dengan kasihnya menggantikan kita semua sehingga kita bisa diselamatkan. Oleh sebab itu kita harus hidup di dalam kasih, sebagaimana Kristus Yesus mengasihi kita semua.
Kasih merupakan ciri orang beriman.
Karena Kasih Tuhan Yesus kita bisa hidup, dan kitapun harus hidup didalam kasih itu. Kita harus bisa mengasihi Tuhan dengan segenap hati dan segenap jiwa kita, dan kita harus bisa mengasihi sesama kita seperti kita mengasihi diri kita sendiri .
Matius 22:37-39 Jawab Yesus kepadanya: “Kasihilah Tuhan, Allahmu , dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu dan dengan segenap akal budimu. Itulah hukum yang terutama dan yang pertama. Dan hukum yang kedua, yang sama dengan itu, ialah: Kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri.
Mari kita merenungkan Firman Tuhan, kebenaran apakah yang kita pelajari hari ini
Yang pertama, apakah kita sudah mengasihi Tuhan dengan segenap hati kita?
Banyak dari kita yang secara lisan dengan mudahnya mengatakan kita mengasihi Tuhan, tapi pada kenyataannya perbuatan dan hati kita masih jauh dari mengasihiNya. Kalau kita mengasihi Tuhan, berapa waktu yang kita berikan kepada Tuhan? Kalau kita mengasihi Tuhan apakah kita setiap hari, setiap waktu mencari Tuhan dengan sungguh-sungguh, melalui pembacaan Alkitab, melalui doa-doa kita.
Ini yang sering kita lakukan, kita ngomongnya mengasihi Tuhan , tapi kita kurang sekali menyediakan waktu untuk Tuhan. Ayo teman-teman yang mengasihi Tuhan, mulai sediakan waktu yang terbaik untuk Tuhan.
Yang kedua, apakah kita mengasihi sesama kita,
Apakah kita mulai tidak peduli lagi dengan orang-orang disekitar kita. Teman-teman , yok kita mulai peduli dengan orang-orang disekitar kita, apalagi disaat-saat pandemi seperti saat ini. Banyak dari teman-teman kita yang mengalami masalah, kita yang sudah diberkati Tuhan mesti peduli dengan teman-teman yang mengalami kesulitan.
Walaupun dengan segala keterbatasan yang ada, berilah dukungan bagi rekan-rekan kalian yang lain, pasti kita bisa jadi berkat bagi orang lain selama kita mau, mengasihi bukan saja tentang hal materi tetapi ada banyak hal yang bisa kita lakukan demi kebaikan orang lain.
Ada pengorbanan yang harus kita lakukan apabila kita mau hidup didalam kasih, seperti Tuhan Yesus sudah berkorban bagi kita , kita juga mau berkorban untuk Tuhan dan sesama kita, dengan memberikan yang terbaik untuk Tuhan dan sesama kita. Kiranya Roh Kudus memampukan kita semua untuk bisa hidup di dalam kasih.
Tetap semangat didalam Tuhan, biarlah rohmu menyala-nyala dan layanilah Tuhan. Selamat Paskah, Tuhan Yesus memberkati kita semua .
Komitmenku hari ini
Aku mau belajar untuk hidup dalam kasih, aku mau belajar untuk hidup dalam kasih dan menjadi saluran berkat bagi orang-orang yang ada disekitarku.
Amen … salam semangat
Tuhan Yesus memberkati
RA – LP