“MENJADI SUPERHERO BAGI TUHAN “
Renungan Harian Anak, Rabu 21 Oktober 2020
Syalom… Salam Sejahtera buat Adik adik semuanya, sehat sehat selalu ya. Sudah siap mendengarkan Firman Tuhan ? Hari ini kita mau belajar beberapa ayat Firman Tuhan , yang penting Tuhan mau kita melakukannya dengan sungguh sungguh.
Beberapa minggu yang lalu, Adik adik sudah belajar tentang pengampunan di Sunday Funday ya, semua sudah buat kartu tentang pengampunan juga. Apakah Adik adik sudah belajar mengampuni dengan tulus, bagaimana kalau kita harus mengampuni setiap hari ? Bagaimana kalau orang yang selalu membuat kita jengkel itu saudara kita, tinggal satu rumah? Hari ini kita mengampuni atau memaafkan, tetapi ….besoknya dia buat kita kecewa lagi ? Bagaimana …. Tuhan mau kita mengampuni berapa kali?? Ya.. 70 x 7 kali.. Wah … tidak mudah loh.. Kita harus belajar menjadi anak yang sabar.
Kita baca dulu ya ayatnya…
Amsal 16 : 32a, Orang yang sabar melebihi seorang pahlawan.
Adik adik mau jadi pahlawan Kristus atau superhero didalam Tuhan ? Syaratnya harus sabar, selain sabar, Tuhan juga mau Adik adik bisa mengubah saudara atau teman kita yang sering membuat kita kecewa itu menjadi baik. Bagaimana caranya , yuk kita baca lagi ayatnya :
Roma 12 : 20, Tetapi, jika seterumu lapar, berilah dia makan, jika ia haus, berilah ia minum! Dengan berbuat demikian kamu menumpukkan bara api diatas kepalanya.
Adik adi Tuhan mau kita selalu berbuat baik kepada siapapun yang mengecewakan kita, kebaikan kita yang terus menerus kita lakukan pasti akan merubah orang yang jahat menjadi baik.
Selanjutnya perhatikan Firman Tuhan berikut :
Roma 12:21, Janganlah kamu kalah terhadap kejahatan, tetapi kalahkanlah kejahatan dengan kebaikan.
Nah… Adik adik untuk menjadi superhero didalam Tuhan, kita harus membawa senjata! Apa senjatanya? Bukan pistol atau pedang… tetapi “kebaikan”
Dengan kesabaran dan kebaikan pasti akan merubah yang jahat menjadi baik, ini Firman yang Tuhan mau kita lakukan. Bagaimana Adik adik, bisa melakukan Firman Tuhan ini ? Kalau kita merasa tidak mampu… ingat ada Tuhan Yesus yang selalu memberi kekuatan buat kita. Bersama Tuhan kita pasti bisa menjadi pahlawan Kristus.
Jangan pernah menyerah Adik adik untuk mengalahkan kejahatan , karena kalau kita tidak bisa mengampuni, kita juga tidak diampuni oleh Bapa di Sorga, yuk Kita baca ayatnya ya :
Markus 11 : 26, Tetapi jika kamu tidak mengampuni, maka Bapamu yang disorga juga tidak akan mengampuni kesalahan kesalahanmu.
Ingat Adik adik jangan pernah kita menyimpan kebencian, dendam , sakit hati atau marah terhadap siapapun, karena itu berarti kita tidak mengampuni. Kalau kita tidak mengampuni, maka Bapa di Sorga juga tidak mengampuni kita. Itu artinya kita tidak layak masuk Sorga.
Adik adik kita sudah banyak belajar ayat ayat Firman Tuhan hari ini ya, sebagai ayat hafalan :
Amsal 16 : 32a, Orang yang sabar melebihi seorang pahlawan.
Komitmen kita hari ini :
Bapa di Surga beri aku kemampuan untuk bisa menjadi anak yang sabar dan selalu bisa mengampuni dengan tulus. Aku mau terus belajar melakukan kehendak-Mu ya Bapa, aku mau menjadi Superhero bagi Tuhan
SD – GCT