“NEW NORMAL”

July 21, 2020 0 Comments

Renungan harian Youth, Selasa 21 Juli 2020

Hello rekan-rekan Elohim Youth … semoga kalian semua dalam keadaan yang baik dan tetap semangat. Hari ini kita akan merenungankan sebuah istilah yang jadi jargon saat-saat ini yaitu “New Normal”.

Dalam dunia ini, Ada awal dari segala sesuatu dan ada akhirnya, Bagi orang percaya hidup yang sebenarnya dimulai saat Tuhan hadir menjadi Pribadi yang menebus  dosa-dosa kita dan berjanji akan ada hingga akhirnya kita dapat bersama-sama dengan Tuhan didalam kekekalan. Tuhan yang mengawali, memulai dan akan menyertai sampai pada akhirnya.

Filipi 1:6 Akan hal ini aku yakin sepenuhnya, yaitu Ia, yang memulai pekerjaan yang baik di antara kamu, akan meneruskannya sampai pada akhirnya pada hari Kristus Yesus.

Namun ada rentangan waktu antara mulai sampai akhir. Ada hidup yang harus kita jalani sementara kita masih diizinkan berada di dunia ini. Ada kehidupan “normal” yang kita lakukan sehari-hari.

Definisi dari normal adalah mengikuti standar, biasa, seperti yang diharapkan. Sehingga kita semua punya edisi “normal” yaitu bagaimana kita meresponi keadaan tertentu, Kondisi kerohanian,  Kegiatan sehari-hari, bahkan sebuah Hobby.

Namun … Hari-hari ini keadaan “normal” kita sedang dimodifikasi oleh keadaan saat ini yang terjadi. Banyak kegiatan kita yang berubah, mulai dari anak-anak sampai orang tua dengan istilah #dirumah saja, anak-anak sekolah dari rumah, banyak yang bisa bekerja dari rumah, segala sesuatu dibatasi bahkan untuk ibadah sekarang juga memakai ibadah online, kemana-mana harus ada protokol Kesehatan yang harus dipatuhi. Yang mungkin dulu tidak pernah kita jalani. Inilah kehidupan dengan normalitas yang baru ~ “New Normal”

Yohanes 10:10, Aku datang, supaya mereka mempunyai hidup, dan mempunyainya dalam segala kelimpahan.

Terjamahan KJV “More abundantly”, Dengan kata lain, Tuhan memberikan berkat kelimpahan dalam kehidupan kita “lebih”dari hal yang normal.

Kebangkitan Tuhan Yesus memberikan “NEW NORMAL” bagi orang-orang percaya, Kehidupan yang telah ditebus dan dipulihkan. Melalui kebangkitan-Nya seluruh dunia dapat menikmati anugerah keselamatan, kehadiran-Nya, dan mujizat-Nya.

Ada perubahan kehidupan yang harus kita jalani dalam Langkah pertobatan kita kepada Tuhan. Dalam proses menanggalkan manusia lama dan mengenakan manusia baru, meninggalkan cara hidup lama dan hidup dengan cara hidup yang baru

Semua hal yang Tuhan Yesus kerjakan, dari awal kelahiran, kematian dan kebangkitan-Nya selalu dimotivasi hanya oleh satu hal yaitu KASIH. Kita percaya Tuhan sedang mengerjakan kehidupan kita kepada “New Normal”, kehidupan baru yang sangat berbeda dengan nilai-nilai dari dunia ini.

Bagian kita adalah TAAT kepada kehendak Tuhan yang akan menuntun setiap kita sampai kepada akhirnya, percaya bahwa Tuhan berjalan bersama kita untuk memampukan kita menjalani kehidupan yang harus kita jalani.

Seperti yang dinyatakan oleh Rasul Paulus dalam

Efe 3:18-20  Aku berdoa, supaya kamu bersama-sama dengan segala orang kudus dapat memahami, betapa lebarnya dan panjangnya dan tingginya dan dalamnya kasih Kristus, dan dapat mengenal kasih itu, sekalipun ia melampaui segala pengetahuan. Aku berdoa, supaya kamu dipenuhi di dalam seluruh kepenuhan Allah. Bagi Dialah, yang dapat melakukan jauh lebih banyak dari pada yang kita doakan atau pikirkan, seperti yang ternyata dari kuasa yang bekerja di dalam kita.

dalam menjalani kehidupan “NEW NORMAL” kita dalam Kristus, KASIH kepada Tuhan akan memotivasi KETAATAN yang pada akhirnya membawa KEMENANGAN

Komitmen hari ini

Kiranya Tuhan akan menolong setiap kita, ingatlah dalam segala hal Tuhan tidak pernah meninggalkan kita, distuasi apapun percayalah ada pernyertaan dan pertolongan Tuhan.

GS – MLE

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *