“Sama seperti Yesus”
Renungan Harian anak, Selasa 30 April 2024
Syalom adik-adik semuanya Apa kabar hari ini? Semua dalam keadaan sehat-sehat ya. Nah sebelum kita memulai aktivitas kita sepanjang hari ini mari terlebih dahulu kita merenungkan Firman Tuhan tentang bagaimana kita harus sama seperti Yesus.
Kita sebagai anak-anak Kristen dipanggil untuk hidup menurut teladan Kristus. Kristus adalah contoh sempurna tentang bagaimana kita harus hidup. Dia adalah sumber kasih, belas kasihan, dan kesetiaan. Dia hidup untuk melayani, mengasihi, dan memberikan pengampunan kepada semua orang. Bagaimana kita bisa menjadi serupa dengan Kristus dalam kehidupan sehari-hari?
Pertama, dengan mengasihi sesama seperti Kristus mengasihi kita.
Kita dipanggil untuk memberikan kasih tanpa syarat kepada orang lain, bahkan kepada mereka yang mungkin sulit untuk kita cintai. Buktinya; untuk mengungkapkan perasaan kasih-Nya yang begitu besar kepada manusia, sehingga Tuhan Yesus datang kedunia untuk menebus dosa manusia.
kita harus mengikuti teladan yang Tuhan tunjukan bagi kita yaitu saling mengasihi terhadap sesama kita, teman-teman dan keluarga kita. Karena Tuhan sudah membuktikan kasih-Nya lewat pengorbanannya di atas kayu salib untuk setiap kita orang percaya.
Kedua, dengan melayani sesama seperti Kristus melayani.
Kristus tidak datang untuk dilayani, tetapi untuk melayani. Demikian pula, kita harus bersedia untuk melayani dan membantu sesama, tanpa mengharapkan penghargaan atau pujian. Demi menyelamatkan kita, Tuhan Yesus melakukan pelayanan yang sempurna yaitu telah merendahkan diri-Nya dan taat sampai mati, bahkan sampai mati dikayu salib. Adik-adik betapa luar biasa karya penyelamatan Yesus bagi kita maka dari itu kita harus memiliki pikiran dan perasaan seperti Yesus. Mari kita terus melakukan kebaikan bagi orang lain biar kita menjadi serupa dengan Kristus Yesus Tuhan kita.
Ketiga, dengan hidup dalam ketaatan kepada Firman Allah.
Kristus adalah teladan ketaatan yang sempurna kepada Bapa-Nya. Kita harus mengikuti-Nya dengan taat, menjalankan Firman-Nya. Bukti dari kita mengasihi Allah adalah kita mau melakukan Firman Tuhan.
Roma 8:29 Sebab semua orang yang dipilih-Nya dari semula, mereka juga ditentukan-Nya dari semula untuk menjadi serupa dengan gambaran Anak-Nya
Kalau kita disebat sebagai anak-anak Tuhan Yesus berarti kita harus mau hidup seperti Yesus dan inilah tujuan kehidupan kita. Menjadi serupa dengan Yesus kita perlu berserah sepenuhnya kepada Tuhan karena hanya dia yang akan memampukan kita untuk melakukannya. Maka dari itu kita sebagai anak-anak Tuhan tetaplah mengandalkan Tuhan selalu berserah kepada-Nya.
Ayat hafalan:
1 Yohanes 2:6 “Barang siapa mengatakan, bahwa ia ada di dalam Dia, ia wajib hidup sama seperti Kristus telah hidup.”
Komitmenku hari ini
Aku mau semakin serupa dengan Kristus dengan hidup dalam Kasih, Melayani dan Ketaatan kepada Firman Allah
Tuhan Yesus memberkati
ID – KCP