“Takut akan Tuhan adalah yang terutama”

February 21, 2024 0 Comments

Renungan Harian Anak, Rabu 21 Februari 2024

Syalom adik-adik Elohim kids . Apa kabar? Semua dalam keadaan sehat-sehat ya. Mari kita awali hari kita dengan merenungkan Firman Tuhan Tentang takut akan Tuhan.

Adik-adik takut akan Tuhan adalah hal yang paling utama dari hikmat. Mengapa? Karena tanpa takut akan Tuhan hikmat akan menjadi akal bulus dengan tujuan utamanya yaitu kepentingan diri sendiri. Nah adik-adik kita perlu membutuhkan proses untuk mendapatkan hati yang takut akan Tuhan adalah melalu didikan, teguran serta nasehat mungkin dari keluarga, orang tua, bahkan dari teman kita. dalam kehidupan kita sebagai anak-anak Tuhan Kita perlu yang namanya kerendahan hati, sehingga kita dapat menjadi berkat bagi orang lain dan menyenangkan hati Tuhan.

Dalam ayat diatas jelas menerangkan bahwa ketika kita memiliki hati yang takut akan Tuhan, kita akan menjadi anak-anak yang berpengetahuan. Tetapi dengan hikmat yang dari Tuhan, kita akan tahu membedakan mana prilaku yang baik dan mana prilaku prilaku yang buruk.

Contoh tokoh dalam alkitab yang takut akan Tuhan yaitu: Nuh. Nuh adalah sosok pribadi yang saleh dan  takut akan Tuhan di tengah  dunia yang tidak taat, jahat, kacau. Ketaatan Nuh untuk membangun bahtera sebelum air bah membuatnya menjadi  pribadi yang dipakai Tuhan untuk menyelamatkan dunia. Dia diakui sebagai pribadi yang taat dan takut akan Tuhan karena dia mengikuti semua perintah dari Tuhan dengan sangat tepat. Dia membawa semua jenis hewan yang diperintahkan Tuhan tanpa harus membantah. Meskipun perintah itu sangat tidak mudah bahkan dia harus menerima risiko dianggap gila oleh orang-orang yang menyaksikannya ketika iya membangun bahtera tetapi Nuh tetap taat dan takut akan Tuhan. Dan pada akhirnya ketaatan itulah yang justru membawa berkat besar bagi hidupnya dan juga seluruh keluarganya.

Ayat hafalan:

Amsal 15:33 “takut akan Tuhan adalah didikan yang mendatangkan hikmat, dam kerendahan hati mendahului kehormatan”.

Komitmenku hari ini

ID – GCT

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *