Tuhan memberi jaminan
Renungan Harian Youth, Selasa 19 Oktober 2021
Syalom rekan rekan Youth , semoga kita tetap bersukacita dalam menjalani hari hari yang baru.
Pada petandingan Euro 2020 , yg dilaksanakan pada thn diselenggarakan pada 12 Juni 2021 sampai 12 Juli 2021 kemarin pertandingan diprediksi akan sangat menarik. Banyak orang sangat percaya Tim unggulan akan melaju ke laga final. Salah satu cara yang dapat diperhitungkan untuk adalah dengan melihat ranking FIFA . Berdasarkan hasil peringkat yang dirils oleh FIFA pada 27 Mei 2021, Belgia merupakan negara Eropa yang berada di peringkat teratas. Namun sayang, realitanya Belgia justru kalah di laga perempat final oleh Italia yang akhirnya menjadi Juara di kejuaran ini. Hal ini menjadi perbincangan yang sangat menarik bagi penggemar sepak bola. Mereka menyadari bahwa bola itu bulat, dan tidak ada kepastian di dalam setiap pertandingannya.
Dalam pertandingan sepak bola, tidak ada jaminan satu klub tertentu pasti menang. Sebaliknya dalam kehidupan orang-orang percaya, Allah sendiri yang telah memberi jaminan keselamatan kepada kita melalui Putra Tunggal-Nya, Yesus Kristus. Kasih Allah sungguh amat besar bagi orang-orang yang percaya pada-Nya. Dia memberi kepastian bahwa barang siapa yang percaya kepada-Nya tidak binasa melainkan beroleh hidup yang kekal. Maka, kita sebagai orang-orang yang telah dipilih-Nya untuk memperoleh kasih karunia tidak perlu menjadi khawatir dalam menjalani hari-hari kehidupan kita.
“Karena Allah begitu mengasihi dunia ini, sehingga Ia telah mengaruniakan Anak- Nya yang tunggal, supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang kekal.” (Yohanes 3:16)
Jaminan yang pasti telah diberikan Allah pada kita. Kehidupan kita memang tidak akan selalu mulus, tidak selalu indah dan berlimpah berkat. Ada kalanya kita akan berada dalam pergumulan, menghadapi permasalahan yang sangat berat, atau mengalami kesakitan. Namun, ada satu hal yang pasti yaitu kasih Allah tetap ada dan menjamin kehidupan kita.
Kasih-Nya yang akan memberi kekuatan bagi kita, kasih-Nya pula yang akan mengangkat kita dari segala pergumulan.
Terlebih lagi, kasih-Nyalah yang menjamin kita agar tidak binasa melainkan beroleh hidup yang kekal.
“demikian pula Yesus adalah jaminan dari suatu perjanjian yang lebih kuat.” Ibrani 7:22
Tuhan Yesus telah menjadi jaminan bagi kita dengan tubuh-Nya sendiri, sehingga pintu anugerah, pintu keselamatan, pintu pemulihan, pintu kesembuhan, pintu kemenangan, pintu berkat, telah terbuka. Sekarang tinggal bagaimana kita melangkah untuk meraih segala hal yang telah Tuhan sediakan! Apa yg kita lakukan supaya memperoleh apa yg di janjikan Tuhan ?
Tekun dalam melakukan kehendakNya
Untuk memperoleh apa yang Tuhan janjikan dibutuhkan ketekunan dalam melakukan kehendak-Nya (Ibrani 10:36). Ketekunan adalah ketetapan hati yang kuat untuk bersungguh-sungguh di dalam Tuhan. Banyak orang Kristen menginginkan janji Tuhan digenapi dalam hidupnya tapi tak mau bertekun mencari Tuhan. Mengapa demikian? Karena mereka berpikir bahwa Tuhan bertindak tidak sesuai yang ia mau, bahkan sepertinya jalan Tuhan sangat bertentangan dengan keinginannya. Itulah sebabnya mereka kecewa dan menyerah di tengah jalan sebelum janji Tuhan digenapi, padahal mereka tahu bahwa Tuhan Yesus sudah menjadi jaminan bagi kita untuk mengalami berkat yang dijanjikan-Nya;
Mengerjakan keselamatan dan menjaga hidup dengan benar
Tuhan Yesus adalah jaminan bagi orang percaya untuk masuk ke dalam kerajaan sorga, sebab “Tidak ada seorangpun yang datang kepada Bapa, kalau tidak melalui Aku.” (Yohanes 14:6b). Orang yang percaya kepada Kristus itu disebut anak-anak Allah. Dan mengerjakan keselamatan adalah wujud ketaatan dari anak-anak Allah. Orang yang disebut anak-anak Allah adalah orang yang telah menerima kasih Allah sehingga tinggal di dalam Kristus, lahir dari Kristus, dan menaruh harapan di dalam Kristus untuk melakukan kebenaran.
KASIH ALLAH DALAM PENGORBANAN YESUS KRISTUS ADALAH JAMINAN KESELAMATAN BAGI ORANG-ORANG YANG PERCAYA KEPADA-NYA
Rekan rekan Youth marilah kita tetap mengandalkan Tuhan, sehingga kehidupan kita akan selalu diberkati dan dilindungi oleh-Nya, janganlah takut, sebab Tuhan kita adalah Tuhan yang akan memberikan jaminan kepada setiap orang yang taat kepada-Nya, sekalipun saat ini kita banyak menemui kegagalan, sakit penyakit, kekuatiran maka marilah kita datang kepada Tuhan, kiranya Tuhan yang akan mengampuni ,memulihkan , menuntun dan memberikan kekuatan kepada kita semua dalam menjalani kehidupan kita. Amin
Komitmen :
Aku bersyukur Tuhan sudah mengampuni , menjamin kehidupan dan keselamatanku, aku mau menjaga hidup ku dengan taat dan selalu mengandalkan Tuhan.
KP – MLE