“Tuhan Sayang Kepadaku”

January 17, 2022 2 Comments

Renungan harian Anak, Senin 17 Januari 2022

Markus 10:13-16

Syalom adik-adik semuanya, puji Tuhan hari ini kita Kembali akan merenungkan Firman Tuhan

Adik-adik, siapa yang punya tokoh/idola yang dikagumi? Siapa tokoh yang Adik-adik kagumi? Nah, hari ini kakak mau bercerita tentang seorang anak, namanya Donny. Donny ini sangat suka pada seseorang yang bernama Zidane. Siapa yang tahu Zidane itu tokoh apa? Ya betul sekali, dia itu pemain sepak bola dari Perancis.

Beberapa waktu lalu Zidane datang ke Jakarta. Donny ingin sekali bisa bertemu. Dia mau bersalaman, foto bersama idolanya. Karena itu Donny berusaha keras datang ke hotel tempat Zidane menginap. Tetapi kira-kira mudah tidak bertemu dengan tokoh terkenal? Yang mau bertemu Zidane banyak atau sedikit? Betul sekali, waktu Donny sampai di sana, penggemar yang berkumpul sudah banyak sekali. Donny menunggu lama, hampir 2 jam ia berdiri terus. Tiba-tiba Zidane berjalan melintas di lobi hotel. Semua berteriak, termasuk Donny, “Zidane! Zidane”. Zidane sempat menoleh ke arah Donny, tetapi ia terus berjalan ke arah mobilnya. Wah pasti Donny kecewa sekali.

Nah suatu saat didalam ALkitab tercatat sebuah kisah, sekumpulan anak-anak yang sangat senang Karena orang tua mereka akan mengajak bertemu orang terkenal. Orang yang akan mereka datangi sedang dibicarakan oleh banyak orang dan disukai banyak orang. Saat mereka sampai di sana, wah ternyata sudah ada banyak sekali orang berkumpul. Dari kejauhan tokoh tersebut hanya terlihat rambut dan bajunya saja dan anak-anak ini  berusaha keras menerobos kerumunan orang.

Akhirnya, mereka bisa berhadapan langsung dengan orang tersebut. Wow.. ternyata Dia adalah Yesus yang pada saat itu menjadi tokoh yang sangat terkenal. Tetapi tiba-tiba kok ada orang yang marah-marah, “Wah apa-apaan nih, anak-anak ikut ke sini?” Ayo…siapa tokoh tersebut? Siapa yang marah-marah, Ternyata yang marah-marah adalah murid-murid Yesus, mereka menghalang-haiangi anak-anak untuk berjumpa Yesus, karena hanya akan mengganggu saja.

Apakah yang terjadi dengan anak-anak tersebut? Ternyata Yesus tidak menolak mereka, melainkan menyambut mereka, memeluk dan memberkati mereka. Hhhmmm….kenapa ya akhir kisah anak-anak itu berbeda sekali dengan kisah Donny yang bertemu Zidane? Tentu karena Yesus sangat mengasihi anak-anak, termasuk mengasihi Adik-adik juga. Kapan pun kita datang pada-Nya melalui doa, Tuhan pasti menyambut kita. Tuhan mau mendengar kita dan membantu kita. Dia tidak akan pernah menolak atau mengusir kita. Bila kita selalu ingat bahwa Tuhan sayang kepada kita, kita pasti merasa senang.

Kalau Tuhan begitu mengasihi kita, la juga mau kita mengasihi sesama kita. Itu berarti kita mau bermain dengan siapa saja, tidak memilih-milih, tidak menolak siapapun. Tuhan mau kita menunjukkan kasih-Nya dengan cara mengasihi teman-teman kita. Ingat Tuhan sayang kepadamu, tetapi juga Tuhan sayang semua orang.

Ayat hafalan

Markus 10:16 “Lalu la memeluk anak- anak itu dan sambil meletakkan tangan-Nya atas mereka la memberkati mereka”.

Komitmenku hari ini

Aku bersyukur karena Tuhan Yesus mengasihi anak-anak kecil, kasih Nya Tuhan sungguh besar dan tidak pernah menolak orang-orang yang datang kepada-Nya

SF160122 – SP

2 thoughts on ““Tuhan Sayang Kepadaku””

  1. Saya senang sekali bisa belajar
    Dan mengajarkan anak anak sekolah Minggu melalui … cerita firman Tuhan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *