THE JOY OF VICTORY

December 20, 2023 0 Comments

Renungan Harian Youth, Rabu 20 Desember 2023

Lukas 2 : 10 – 14

Syalom rekan-rekan Youth semuanya, semoga kita semua dalam keadaan baik dan sehat ya…

Ada sukacita besar yang dirasakan ketika hidup bersama Allah. Sukacita yang didapat karena anakNya yaitu Yesus sudah lahir bagi umat ciptaan Allah. Coba tanyakan dalam diri “Sudahkah saya membagikan sukacita yang memberikan kemenangan atas segala dosa untuk mereka?”. Allah memberikan sukacita yang besar dengan kelahiran anakNya yaitu Yesus Kristus didalam dunia. Karena Yesuslah yang akan menjamin keselamatan dan kemenangan, sebab rencana keselamatan bagi umat manusia, yang mana telah berdosa tetapi karena cinta dan kasih sayangNya, akan mendapatkan keselamatan dari Allah dan untuk hal itulah sukacita kemenangan harus dirayakan dan menjadi bagian semua orang yang adalah anak – anak kesayangan Allah.

Seperti yang tertulis didalam Yesaya 9:1–6. Bahwa Bangsa yang berjalan dalam kegelapan, telah melihat terang yang besar. Mereka yang tinggal di negeri yang gelap, terang bercahaya atas mereka. Engkau telah melipatgandakan bangsa itu, Engkau telah menambahkan sukacita mereka … Sesungguhnya, seorang anak telah lahir bagi kita, seorang putra telah dikaruniakan bagi kita, dan pemerintahan akan ada di bahunya; nama-Nya akan disebut, “Penasihat Ajaib, Allah Yang Mahakuasa, Bapa yang kekal, Raja Damai.”

Dengan Yesus lahir kedalam dunia, kemenangan dan keselamatan sudah Allah jamin, hal itu harus disyukuri dan bersukacita.  Yesus lahir membawa damai Sejahtera dan penggenapan janji Allah, sehingga ada sorak sorai dan sukacita kemenangan yang dirasakan. Mari kerjakan keselamatan dari Allah dengan tetap setia melakukannya didalam sukacita kemenangan yang tak terbatas dari Allah.

Jangan pernah menjadi orang egois untuk sukacita yang besar karena rencana kemenangan Allah diberikan untuk semua orang.  Keegoisan adalah lawan dari kehidupan yang penuh kasih

“One of the greatest challenges we face in our quest to enjoy our best lives now is the temptation to live selfishly. It is a selfish act when you do ever try to deceive others for the joy that they are deserved.

Kelahiran Yesus kedalam dunia membawa damai, sukacita dan pengharapan yang besar bagi semua orang yang percaya sebab dengan kelahiranNya, kita semua umat manusia yang percaya pada Allah akan mendapatkan kemenangan atas dosa. Sukacita karena kelahiran anakNya Yesus, biarkanlah itu selalu ada dalam hatimu. Tidak ada hal yang dapat menyaingi dengan sukacita yang Allah berikan bagi umatNya. Jalani hidup penuh ucapan Syukur dan damai Sejahtera karena sukacita dari Allah ada dalam dirimu, sehingga siapapun orangnya atau kemanapun engkau melangkah, berkat, damai Sejahtera dan sukacita ada bagi mereka yang percaya kepada Allah. Engkaupun sudah menjadi sumber berkat dan sukacita bagi mereka yaitu orang – orang yang ada disekitarmu.

“If you want to experience of God’s joy, if you want HIM to pour out HIS blessings and favor in your life, then you’re going to get your mind off yourself. You must learn to be a giver and not a taker. Quit trying to figure out what everybody can do for you and start trying to figure out what you can do for somebody else. It will bring joy for them and the victory is yours by God’s love.”

Sukacita kemenangan dari Allah karena Yesus sudah lahir menghapuskan keraguan dan dosa yang mengintimidasi manusia. Ini merupakan Karya keselamatan Allah dan hal ini hanya bisa diwujudkan setelah Yesus lahir. Betapa Allah menyayangi umatNya. Dengan kelahiran Yesus, sukacita kemenangan harus dibagikan kepada setiap orang. Jangan lupakan mereka yang ada disekitar kita, mungkin mereka ada yang mengalami masalah dan butuh dikuatkan tapi karena tidak ada orang yang mempedulikan sehingga banyak Tindakan dan dosa yang mereka lakukan. Bagikan sukacita kemenangan yang kalian dapat dari Allah, dan jadikan hal itu sebagai sebuah tugas untuk memberkati orang lain. Allah tidak memandang siapapun disaat sukacita kemenangan dibagikan. DIA melihat hati yang tulus dan mau berbagi serta peduli terhadap sesama.

Keselamatan yang disediakan Allah karena kelahiran Yesus harus diberitakan sampai ke ujung bumi. Sebab keselamatan dari Allah berlaku bagi seluruh bangsa yang ada didunia. Inilah berita kesukaan besar. Dalam Mazmur 98:1-3, menyatakan bahwa naikkan pujian bagi Tuhan karena Keselamatan yang telah Tuhan kerjakan dalam kehidupan kita, Dia menyatakan kasih dan keadilannya bagi umat manusia.

Kesukaan yang menjadikan kemenangan itu menjadi sempurna.

Hiduplah dalam sukacita kemenangan bersama dengan orang – orang yang ada sebab hal itulah yang dikehendaki Allah. Jangan pernah untuk menutup mata bagi mereka yang membutuhkan bantuan baik secara jasmani ataupun Rohani. Ingat dengan berdoa saja sudah membawa mereka kepada sukacita yang memberikan kemenangan. Lakukan saja bagianmu dan biarkan Allah yang melakukan bagianNya.

Tetaplah berkeyakinan teguh didalam, bahwa Ia akan datang sebagai Hakim yang menegakkan kebenaran dan hal itu telah digenapi dengan kelahiranNya yang membawa damai dan sukacita yang memerdekakan orang serta berkemenangan. Allah telah melakukan perbuatan-perbuatan ajaib, bahkan sampai sekarang pun Dia sedang melakukannya, dan masih akan terus melakukannya. Sukacita kemenangan dari Allah didapatkan karena kelahiran Yesus Kristus.

“When you reach out to other people in need, God will make sure that your own needs are supplied. You’re going to make somebody else happy today, You’re going to help them to passed through the darkest day and let them feel the Joy of victory because of God.”

Tuhan Yesus memberkati

LW – NDK

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *