“Menggunakan talenta bagi kemuliaan Tuhan”

Renungan harian Anak, Jumat 08 Desember 2023
Syalom adik-adik semuanya, bagaimana kabarnya … Hari ini, kita akan memahami bagaimana kita dapat menggunakan Talenta yang Tuhan berikan kepada kita untuk memuliakan-Nya.
Apa yang dimaksud dengan Talenta? Talenta adalah kemampuan istimewa atau kecakapan yang kita miliki. Atau bisa kita katakana Talenta itu juga sama dengan bakat. Tuhan menciptakan setiap anak dengan bakat yang unik dan istimewa. Hari ini, kita akan belajar dari kisah dalam Kitab Matius 25:19-28.
Kisah ini bercerita tentang seorang tuan yang memberikan Talenta kepada hamba-hambanya. Beberapa hamba menggunakan talenta mereka dengan bijak dan menggandakan hasilnya, tetapi satu hamba memilih untuk menyembunyikan talenta yang tuan ini berikan. Tuan itu tidak senang dengan hamba yang menyembunyikan talentanya karena dia tidak memuliakan tuannya malah membuat rugi tuannya.

Adik-adik, Tuhan memberikan Talenta kepada kita agar kita dapat menggunakannya untuk kemuliaan-Nya. Talenta apa yang Tuhan berikan kepadamu? Bukan dalam bentuk uang tetapi dalam bentuk kemampuan, kepandaian dan kreativitas. Apakah kamu pandai menyanyi, bermain musik, menggambar, atau mungkin kamu pandai berbicara dengan teman-teman? Apapun Talentamu, gunakanlah untuk Tuhan! Hmm… bagaimana mengembangkannya ya? Caranya, kita melatih talenta itu dengan baik dan digunakan untuk membantu pelayanan di gereja maupun di sekolah.
Nah Adik-adik, Belajar dari firman Tuhan hari ini, apa yang akan Adik-adik lakukan dengan talenta yang Tuhan berikan kepada Adik-adik?
- Yang pertama, Dibiarkan saja, berkembang atau tidak, terserah Tuhan
- Yang kedua, Rajin berlatih dan terus belajar mengembangkannya
- Atau yang ketiga Menyembunyikan dan jangan sampai ketahuan orang lain
Kakak berharap adik-adik memilih pilihan yang kedua yaitu mau untuk Rajin berlatih dan terus belajar mengembangkannya. Ayo temukan bakat dan kemampuan adik-adik, berusahalah untuk mau terus mengembangkannya, walaupun tidak mudah namun percayalah bahwa perjuangan adik-adik kelak tidak akan sia-sia.
Ketika kita menggunakan Talenta kita untuk kemuliaan Tuhan, itu seperti memberikan kado istimewa kepada-Nya. Kita dapat melayani orang lain dengan kebaikan dan kasih, atau bahkan membantu teman-teman kita ketika mereka membutuhkan bantuan. Ingatlah selalu adik-adik bahwa Tuhan senang melihat kita menggunakan talenta kita dengan bijak dan penuh kasih. Janganlah menyembunyikan bakatmu, tetapi berbagilah dengan orang lain dan tunjukkan kasih Tuhan kepada dunia lewat apa yang bisa kamu lakukan.
Ayat Hafalan
Matius 25:21 Baik sekali perbuatanmu itu, hai hambaku yang baik dan setia, engkau telah setia memikul tanggung jawab dalam perkara yang kecil, aku akan memberikan kepadamu tanggung jawab dalam perkara yang besar.
Komitmenku hari ini
Tuhan telah memberikan Bakat dan talenta dalam hidupku, aku mau terus belajar dan mengembangkannya dan aku mau memakainya untuk kemuliaan Nama Tuhan.
YNP – IFM