“JANGAN PERNAH LUPAKAN TUHAN”

February 18, 2023 0 Comments

Renungan Harian Anak, Sabtu 18 Februari 2023

Mazmur 106:21, Mereka melupakan Allah yang telah menyelamatkan mereka, yang telah melakukan hal-hal besar di Mesir.

Syalom adik-adik Elohim Kids semuanya, Kita bersyukur kepada TUHAN, karena kebaikan-Nya sangatlah nyata atas kehidupan ini sekarang yang menjadi pertanyaannya. Bagaimana kita dapat melihat kasih dan kebaikan Allah dengan lebih nyata lagi? Melalui renungan hari ini, kita bersama-sama merenungkan kebaikan Allah di dalam Yesus Kristus Tuhan kita yang mengasihi kita yang telah disalibkan untuk membawa kita kembali kepada-Nya, menjadi anak Allah yang terkasih.

Adik-adik tahu nggak? benda apakah yang menerangi Bumi dari pagi sampai menjelang sore? Ya benar. Matahari. Matahari merupakan sumber energi yang paling besar di dunia dan mempunyai beragam manfaat bagi kehidupan makhluk hidup yang ada di Bumi.

Adapun beberapa manfaat energi matahari bagi kehidupan sehari-hari, antara lain :

  1. Sebagai sumber vitamin D yang sangat dibutuhkan oleh manusia dan hewan.
  2. Sebagai sumber listrik
  3. Memberikan pencahayaan alami bagi manusia
  4. Menjaga suhu tubuh hewan agar tetap hangat dan stabil
  5. Membantu proses fotosintesis yang berguna untuk menghasilkan makanan bagi tumbuhan
  6. Mengaktifkan klorofil yang terkandung dalam tanaman.

Bisa kalian bayangkan jika sinar matahari tidak muncul selama beberapa hari. Tentu tubuh kita menjadi kedinginan. Bukan hanya tubuh kita, tetapi juga tubuh hewan pasti kedinginan. Demikian juga tumbuhan pasti tidak mendapatkan makanan karena tidak bisa melakukan fotosintesis karena kekurangan energi matahari.

Tuhan selalu menyediakan semua yang kita butuhkan bahkan sebelum kita meminta kepadaNya

Dan..tahukah kamu siapakah yang menciptakan matahari? Akh….pasti kalian tahu jawabannya. Dia adalah TUHAN, Sang Pencipta. Melalui matahari, Ia memelihara seluruh ciptaan-Nya. Ia tidak pernah lupa untuk menunjukkan cinta-Nya pada semua ciptaan-Nya.

Lain halnya dengan apa yang dikatakan oleh pemazmur, bahwa mereka (bangsa Israel) melupakan Allah! Kok bisa yaa… Padahal, jika bukan karena campur tangan Allah, mustahil bangsa Israel dapat mengalami kondisi yang baik setelah menderita akibat perbudakan di Mesir. Perbuatan-perbuatan Allah yang begitu dahsyat—dicatat oleh Musa dalam Keluaran 14:1-15:21—seolah lenyap tak berbekas dalam ingatan bangsa Israel. Padahal, secara logika, menyaksikan kuasa Allah yang begitu ajaib dan dahsyat seperti itu tentunya merupakan suatu pengalaman tak terlupakan. Entah apa yang ada dalam benak umat pilihan Allah tersebut!

Tuhan itu setia dan tidak pernah melupakan kita

Adik-adik Elohim kids, Banyak orang berusaha mencari Tuhan ketika mereka tengah membutuhkan bantuan, namun lupa bersyukur saat mereka diberkati. Semua yang Tuhan berikan pada kita adalah baik untuk kita . Kita harus percaya bahwa Tuhan tidak pernah meninggalkan kita, dan kjangan sampai kita lupa mengucap syukur kepada Dia atas berkat-berkat yang Dia sediakan untuk kita

Ayat Hafalan

Mazmur 103:2 Pujilah TUHAN, hai jiwaku, dan janganlah lupakan segala kebaikan-Nya!

Komitmenku hari ini

Aku mau mengingat segala kebaikan Tuhan dan percaya bahwa Tuhan mengasihiku, tidak ada satupun dari janji-Nya yang Tuhan ingkari;

Amin. Tuhan Yesus Memberkati

RM – IFM

PENGUMUMAN

Jangan lupa adik-adik semuanya, untuk mengikuti ibadah Onsite di Gedung Gereja ya besok hari minggu jam 8.00 … Ayo ajak teman-teman kita semuanya ya .. dan tema kita minggu ini ada

“Pengampunan dari Tuhan”

Nah buat adik-adik Elohim Kids acara Sunday Funday masih ada juga… Besok hari minggu jam 10.00 di chanel Youtube Elohim ministry 

Ayo kita bersukacita Bersama memuji Tuhan dan juga yang paling penting kita belajar Firman Tuhan.

Sampai jumpa besok ya … Tuhan Yesus memberkati.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *