“Pelita TUHAN”

July 6, 2024 0 Comments

Renungan Harian Anak, Sabtu 06 Juli 2024

Halo adik-adik ELOHIM kids. Bagaiman kabarnya hari ini? Semoga hari adik-adik penuh sukacita dan semangat yang baru karena Tuhan selalu beserta dengan kita.

Adik-adik di daerah-daerah terpencil atau desa-desa tanpa listrik, penduduk sering menggunakan lampu minyak atau pelita untuk menerangi rumah mereka. Agar pelita tetap menyala, minyak di dalamnya harus cukup. Meskipun cahayanya tidak begitu terang, pelita cukup untuk menerangi ruangan.

Dengan pelita menyala, ruangan gelap menjadi terang. Dengan adanya cahaya pelita, kamu dapat melihat segala yang ada di ruangan tersebut. Tanpa pelita atau lampu, hanya kegelapan yang tampak. Berjalan dalam kegelapan pasti membuat kita tersandung.

Adik-adik dalam Amsal 20:27 Roh manusia adalah pelita TUHAN, yang menyelidiki seluruh lubuk hatinya.

Pelita adalah lampu kecil yang memberikan cahaya di tempat gelap. Demikian pula, Roh Tuhan memberikan cahaya di dalam hati kita. Roh Tuhan tidak hanya menerangi sebagian hati kita, tetapi seluruh ruang hati kita. Ini berarti bahwa Tuhan tahu segala hal yang ada di dalam hati kita: pikiran, perasaan, dan niat-niat kita. Tidak ada yang tersembunyi dari-Nya.

Tepat seperti apa yang Tuhan Yesus Firmankan dalam Injil Yohanes 16:8 Dan kalau Ia (Roh Kudus) datang, Ia akan menginsafkan dunia akan dosa, kebenaran dan penghakiman.

Roh Kudus akan senantiasa mengingatkan dan menginsafkan kehidupan kita, Sebagai anak-anak Tuhan, bagian kita adalah untuk hidup dengan hati yang terbuka di hadapan-Nya. Mari kita biarkan Pelita Tuhan, yaitu Roh Kudus, menerangi setiap bagian dalam hidup kita. Ketika kita membiarkan cahaya-Nya memenuhi hati kita, kita akan hidup dengan cara yang benar di hadapan Tuhan. Roh Tuhan menerangi setiap bagian hatimu sehingga Tuhan melihat semua yang ada di dalamnya. Roh Tuhan mengusir kegelapan dari hatimu dan menunjukkan jalan yang benar. Dengan Roh Tuhan, kita tidak akan tersandung saat berjalan, karena Ia menjadi cahaya yang menerangi setiap langkah kita.

Untuk mengijinkan Roh Tuhan menerangi seluruh ruang hati kita,

Berdoa dan Memohon Bimbingan Roh Kudus: Berdoalah dan mintalah kepada Roh Kudus untuk memberikan penerangan dan pengertian. Roh Kudus adalah Penolong yang akan menuntun kita ke dalam seluruh kebenaran (Yohanes 16:13).

Membaca dan Merenungkan Firman Tuhan: Bacalah Alkitab setiap hari dan renungkan firman-Nya. Firman Tuhan adalah sumber kebenaran yang akan menyinari setiap aspek kehidupan kita.

Mau ditegur Firman Tuhan dan Taat: milikilah Hati yang lembut dan mau untuk ditegur. Mengaku dosa secara jujur di hadapan Tuhan dan bertobat dari segala kejahatan akan membersihkan hati kita dan membuatnya siap menerima terang dari Tuhan. Patuhilah perintah Tuhan dan hidup sesuai dengan kehendak-Nya. Ketaatan kepada Tuhan membuka jalan bagi terang-Nya untuk menerangi hidup kita.

Ayat Hafalan

Amsal 20:27 Roh manusia adalah pelita TUHAN, yang menyelidiki seluruh lubuk hatinya.

Komitmenku hari ini

YNP – IFM

PENGUMUMAN

Jangan lupa adik-adik semuanya, untuk mengikuti ibadah Anak Elohim di Gedung Gereja ya besok hari minggu jam 8.00 … Ayo ajak teman-teman kita semuanya ya ..

Kita mau belajar Belajar dari Kisah kehidupan Ayub, Tuhan memerhatikan Ayub, hamba- Nya, ketika sedang sakit dan kita juga mau bergantung kepada Tuhan ketika diijinkan mengalami sakit.

Ayo kita bersukacita Bersama memuji Tuhan dan juga yang paling penting kita belajar Firman Tuhan.

Sampai jumpa besok …

Tuhan Yesus memberkati

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *